Header Ads

ad728
  • Sekilas Berita

    SMAN 4 Wajo Gelar Kerja Bakti, Tumbuhkan Kedisiplinan dan Rasa Tanggung Jawab

     



    Wajo, 31 Januari 2025 – Semangat gotong royong terpancar dari siswa-siswi SMAN 4 Wajo pada kerja bakti yang digelar 31 Januari 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di lingkungan SMAN 4 Wajo dengan melibatkan seluruh siswa yang dibimbing langsung oleh wali kelas masing-masing.

    Kegiatan bersih-bersih ini bertujuan menciptakan suasana belajar yang nyaman dan meningkatkan semangat belajar.

    Menurut Mahar Atmafala,“Dengan lingkungan yang bersih, suasana belajar menjadi lebih nyaman dan menyenangkan,”ujarnya.

    Setiap kelas diberikan tanggung jawab untuk membersihkan area tertentu yang telah ditentukan oleh pembina apel pagi. Berikut adalah pembagian lokasi kerja bakti:

    Kelas XII Collaboration: Membersihkan taman Lab Fisika

    Kelas XII Character: Membersihkan area depan kantor

    Kelas XII Critical Thinking: Membersihkan depan ruang guru

    Kelas XII Competencies: Membersihkan sekitar Lab Biologi

    Kelas XI Kompetitif: Membersihkan taman aula

    Kelas XI Energik: Membersihkan sekitar Lab Komputer

    Kelas XI Tangguh: Membersihkan Lab UNBK

    Kelas XI Peduli: Membersihkan gedung samping UNBK

    Kelas XI Inovatif: Membersihkan gedung UKS-Koperasi

    Kelas X Amanah: Membersihkan sekitar perpustakaan

    Kelas X Religius: Membersihkan Lab Kimia

    Kelas X Aktif: Membersihkan area WC samping kelas

    Kelas X Moderat & X Etika: Membersihkan area gazebo

    Kelas X Cerdas: Membersihkan area sekitar bank sampah

    Kerja bakti ini memberikan manfaat besar, tidak hanya menjaga kebersihan, tetapi juga menanamkan rasa tanggung jawab dan kepedulian lingkungan. Diharapkan siswa-siswi semakin sadar akan pentingnya kebersihan, disiplin membuang sampah, dan meningkatkan kebersamaan.

    Mahar Atmafala menambahkan, “Kegiatan ini sangat penting karena menciptakan lingkungan sekolah yang nyaman, sehingga siswa lebih bersemangat belajar.”

    Kerja bakti berjalan lancar berkat semangat gotong royong para siswa-siswi. Semoga kebiasaan menjaga kebersihan ini terus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, membentuk karakter siswa yang peduli lingkungan dan bertanggung jawab.












    Narasumber : Mahar Atmafala

    Tim liputan : Keisha Anaya Putri & Maharani Nurul Aprillia

    Tim kepenulisan : Nur Fitri Ibnu

    Tim penyuntingan : Madinatul Ramadhani

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728