Kreatif dan Religius, Pra-Isra Miraj SMAN 4 Wajo Dimeriahkan Lomba Siswa
Anabanua, 19 Januari 2026 - SMAN 4 Wajo menggelar kegiatan Pra-Isra Miraj yang dirangkaikan dengan berbagai perlombaan sebagai wadah pengembangan bakat dan kreativitas siswa. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin, 19 Januari 2025, bertempat di lingkungan SMAN 4 Wajo, tepatnya di Laboratorium Fisika dan musholla sekolah.
Beragam lomba diselenggarakan dalam kegiatan ini, di antaranya lomba story telling, kaligrafi, serta desain busana muslim. Peserta lomba merupakan perwakilan dari setiap kelas di SMAN 4 Wajo yang menunjukkan antusiasme tinggi dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan.
Lomba kaligrafi dan story telling dilaksanakan mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai, sedangkan lomba desain busana muslim dimulai pada pukul 13.00 WITA hingga selesai. Seluruh kegiatan berlangsung sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh panitia.
Salsabilla Azzahra selaku narasumber sekaligus panitia inti menyampaikan bahwa kegiatan Pra-Isra Miraj ini bertujuan untuk menyalurkan bakat siswa-siswi SMAN 4 Wajo serta meningkatkan kreativitas mereka, khususnya dalam bidang seni dan keagamaan.
Secara keseluruhan, pelaksanaan lomba Pra-Isra Miraj berjalan dengan tertib dan lancar berkat kerja sama panitia serta partisipasi aktif para peserta.
Narasumber: Salsabilla Azzahra
Tim Liputan: Madinatul Ramadhani
Tim Kepenulisan: Erlin Febrianti
Tim Penyuntingan: Anggarina Febrianti


Tidak ada komentar