Header Ads

ad728
  • Sekilas Berita

    SMAN 4 Wajo Menjadi Tuan Rumah pada Pelaksanaan CAT Calon Anggota PPS

    UPT SMAN 4 Wajo menjadi tempat pelaksanaan tes tertulis Computer Assisted Test (CAT). Kegiatan tersebut dipusatkan di ruang komputer UPT SMAN 4 Wajo. Berlangsung pada 10 Januari s.d. 14 Januari 2023. Selain itu, ada juga 6 titik lokasi lainnya di Kabupaten Wajo yang menjadi tempat pelaksanaan kegiatan ini. Diantaranya di SMKN 1 Wajo, SMAN 6 Wajo, SMAN 9 Wajo,  SMAN 8 Wajo dan SMPN 1 Bola. 

    Kegiatan tersebut bernama Tes tertulis CAT atau Computer Assisted Test untuk Calon Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang dipersiapkan untuk Pemilu 2024. 

    Dalam pelaksanaannya, terdapat beberapa tokoh yang hadir dan terbagi menjadi beberapa tim. Pelaksanaan di UPT SMAN 4 Wajo dibantu oleh KPU Kabupaten Wajo dan anggota PPK yang baru dilantik. 

    Adapun proses pendaftaran dilakukan melalui aplikasi SIAKBA. Jadi, masyarakat yang berminat bergabung di PPS dapat mendaftarkan diri melalui aplikasi tersebut. Lalu setelahnya akan dilakukan verifikasi administrasi agar kegiatan dapat berjalan sesuai dengan prosedur yang berlaku.

    Tes tertulis CAT ini berlangsung selama 90 menit yang digunakan peserta untuk  mengerjakan soal di komputer. Terkhusus untuk di UPT SMAN 4 Wajo, pelaksanaan CAT ini terbagi menjadi 4 sesi. Sesi 1 mulai pukul 09.00 - 10.30 WITA. Sesi 2 mulai pukul 11.0 - 12.30 WITA. Sesi 3 mulai pukul 13.00 - 14.30 WITA. Sesi 4 mulai pukul 15.00 - 16.30 WITA. 

    UPT SMAN 4 Wajo dipilih menjadi tempat pemilihan KPU karena sarana dan prasarana yang mendukung seperti visinya, yang bisa digunakan untuk melakukan kegiatan tes tertulis CAT ini.

    Adapun kegiatan ini diadakan untuk mendukung terlaksananya Pemilu 2024 karena PPS merupakan salah satu penyelanggara Pemilu Tingkat Desa yang dibentuk oleh KPU sehingga pelaksanaannya termasuk wajib.



    1. Liputan : Oktaviana Arif dan Nursyamsi G
    2. Penulis : Nurfadillah
    3. Penyunting : Samira Febriani Sakinah
    4. Dokumentasi : Nayla Azzahra

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728