Header Ads

ad728
  • Sekilas Berita

    Siap Sambut Tahun Ajaran Baru, UPT SMA Negeri 4 Wajo Laksanakan PPDB

    Dibuka sejak tanggal 5 Juni s.d. 16 Juni 2023, pada hari ini merupakan hari kesebelas berjalannya proses pra-pendaftaran PPDB UPT SMA Negeri 4 Wajo.

    Muhammad Badruddin Sulaeman, S.Pd., Gr. selaku penanggung jawab PPDB membeberkan jumlah calon peserta didik baru yang telah tercatat mendaftar, yaitu 110 orang.

    Calon peserta didik baru yang mendaftar di UPT SMA Negeri 4 Wajo berdasarkan peta zonasi ada 5 kecamatan, yakni: Kec. Maniangpajo, Kec. Belawa, Kec. Gilireng, Kec. Tanasitolo, Kec. Keera, Kec. Duapitue, dan Kec. Pitu Riase. Yang mana dua kecamatan terakhir merupakan bagian dari Kabupaten Sidrap yang dikarenakan UPT SMA Negeri 4 Wajo berada di perbatasan. Adapula calon peserta didik yang berasal dari sekolah swasta, MTs As-Adiyah dan MTs DDI Kalosi. "Sedangkan, untuk yang sudah diverifikasi itu paling banyak dari SMP di Maniangpajo, ada juga dari swasta, MTs As-Adiyah dan MTs DDI Kalosi, bahkan ada dari SMP 2 Duapitue. Selain itu ada pula yang berasal dari luar karena mengikut perpindahan orang tua," tambah Muhammad Badruddin Sulaeman, S.Pd., Gr.

    Muhammad Badruddin Sulaeman, S.Pd., Gr. menjelaskan bahwa dari segi pembina memang telah di SK-kan jauh sebelum PPDB dilaksanakan. Pembina yang bekerja pada saat ini ialah seksi konsumsi yang berjumlah 5 orang, seksi pendaftaran yang merangkap juga sebagai operator, dan juga ada seksi pemeriksaan berkas.

    Inovasi teknologi semakin canggih, akses pendaftaran pun semakin mudah. Calon peserta didik semakin dimudahkan hanya dengan mengisi data diri di link pendaftaran. Pada link tersebut diisi data pribadi beserta biodata calon peserta didik, seperti tempat/tanggal lahir, alamat, dan data orang tua.

    Susunan tahap PPDB terbagi menjadi dua, yaitu tahap pra-pendaftaran dan pendaftaran. Untuk tahap pra-pendaftaran dimulai dari membuat akun, sedangkan di tahap pendaftaran ada sesi memilih sekolah berdasarkan jalur yang terbuka.

    "Jalurnya di SMA itu ada jalur afirmasi, perpindahan orang tua, dan prestasi non-akademik. Lalu tahap selanjutnya, menyusul jalur prestasi akademik, kemudian tahap terakhir ada jalur zonasi," jelas Muhammad Badruddin Sulaeman, S.Pd., Gr.

    Muhammad Badruddin Sulaeman, S.Pd., Gr. menjelaskan pula terkait waktu aktifnya proses pra-pendaftaran di sekolah. Beliau mengatakan bahwa setiap harinya, verifikasi berkas pra-pendaftaran dibuka pada pukul 07.30 s.d. 16.30 WITA mengikut jam kerja. Namun, ketika program 5 hari kerja, proses pendaftaran tetap berjalan atau tidak ada hari libur.

    Di Sulawesi Selatan khususnya sekolah negeri sudah tidak ada istilah pendaftaran offline. Karena datangnya calon peserta didik baru ke sekolah tempatnya mendaftar merupakan bentuk verifikasi setelah melewati pendaftaran di link pendaftaran yang telah disediakan oleh pihak sekolah. 



    Memiliki sebuah tantangan atau kendala yang salah satunya masalah pada aplikasi pendaftaran dan lain-lainnya, ternyata tak membuat proses pra-pendaftaran PPDB terhambat.

    "Setelah perubahan semalam pada aplikasi yang dari ratusan siswa, hanya enam yang benar-benar menyelesaikan tahap pendaftaran. Jadi untuk mengantisipasi, pengemban aplikasi meniadakan tahap pengupload-an berkas pada aplikasi dan mengharuskan adanya verifikasi berkas secara offline, kembali berjalan aman dan lancar. Hanya saja dari awal semua memang berupa sebuah tantangan, jadi harus mengakomodir pertanyaan calon peserta didik di WhatsApp karena masalah susahnya meng-upload berkas. Tapi setelah itu, semuanya berjalan lancar terkecuali untuk yang susah ditemukan NISN-nya yang biasanya berasal dari luar Sulawesi Selatan atau dari sekolah swasta. Tetapi dari cabang dinas, operator telah membuka form untuk aduan seperti itu. Dan masalah lainnya adalah ketika tanggal lahir berbeda, tapi semuanya bisa diakomodir dengan jalur akses cepat supaya siswa lancar pendaftaranya," ujar Muhammad Badruddin Sulaeman, S.Pd., Gr.

    Kemudian sebelum tim liputan menutup sesi wawancara, Muhammad Badruddin Sulaiman, S.Pd., Gr. mengungkapkan sebuah harapan untuk para calon peserta didik baru.

    "Mudah-mudahan dengan bergabung di UPT SMA Negeri 4 Wajo, bisa lebih berprestasi, tak hanya mengangkat nama pribadi, tapi juga nama sekolah. Karena UPT SMA Negeri 4 Wajo, sudah dikenal di tingkat nasional. Bahkan tidak menutup kemungkinan, di antara mereka ada yang bisa melebihi."





    1. Tim Liputan : Eka Aulia dan Nur Syamsi
    2. Tim Penulis : Khusnul Khatimah
    3. Tim Penyunting : Nadhiya Ulhaq Salsabila
    4. Tim Dokumentasi : Afdal, M. Adil, dan Rahmatullah

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728