Hadir Secara Virtual, UPT SMA Negeri 4 Wajo Mengikuti Pembukaan MPLS Serentak se-Sulawesi Selatan
Di hari yang sama (Rabu, 13 Juli 2022) UPT SMAN 4 wajo mengikuti Pembukaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMA/SMK/SLB tahun 2022 se-Sulawesi Selatan secara virtual bersama dengan seluruh peserta didik baru di sekolah masing-masing.
Kegiatan ini dilaksanakan secara serentak dan dipusatkan di SMAN 21 Makassar.
Di SMAN 4 Wajo, kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik baru dan Kepala Sekolah juga beberapa Tenaga Pendidik di dalam ruangan yang kemudian disambungkan dengan sekolah-sekolah lain melalui aplikasi Zoom.
Meskipun terkendala jaringan, kegiatan MPLS ini diharapkan dapat bermanfaat bagi seluruh peserta didik baru agar mereka mengenal lingkungan sekolah dengan sebaik-baiknya.
Salah satu isi dari materi yang disampaikan pada saat upacara virtual yaitu mengenai kurikulum sekarang yang sudah bertransisi menjadi kurikulum baru, yang dinamai Kurikulum Merdeka.
![]() |
Penanaman Pohon oleh Bapak Kepala UPT SMA NEGERI 4 WAJO |
Pada akhir kegiatan pembukaan MPLS, dilanjutkan dengan penanaman pohon oleh seluruh peserta didik baru di lingkungan sekitar sekolah dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Ditulis oleh Nofi Lestari
Tidak ada komentar